Ketika Anda melakukan pengisian saldo uang elektronik Saldo by Amartha, menerima saldo uang elektronik Saldo by Amartha, melakukan transfer saldo uang elektronik Saldo by Amartha, melakukan penarikan saldo uang elektronik Saldo by Amartha, melakukan pembayaran menggunakan uang elektronik Saldo by Amartha (masing-masing dan/atau seluruhnya disebut “Layanan Uang Elektronik”), Anda menggunakan Layanan Uang Elektronik by Amartha yang disediakan oleh kami, (“Saldo by Amartha” atau “Kami”). Penting bagi Kami untuk menjaga kepercayaan Anda. Untuk itu, Kami perlu Anda membaca dan menyetujui langkah-langkah yang Kami terapkan, untuk menjaga kepercayaan Anda, yang Kami jabarkan dalam ketentuan ini.
Ketentuan ini berlaku terhadap seluruh pengguna yang mengakses dan/atau menggunakan salah satu atau seluruh Layanan Uang Elektronik yang tersedia di Saldo by Amartha, beserta layanan-layanan yang terkait dengannya, yang disediakan melalui aplikasi AmarthaFIN dan/atau aplikasi lain yang Kami terbitkan (masing-masing dan/atau seluruhnya “Aplikasi”) atau melalui platform resmi lainnya dari beberapa mitra yang bekerjasama dengan kami dimana melalui platform tersebut beberapa atau seluruh bagian dari fitur Saldo by Amartha dapat diakses (“Mitra Platform Resmi”)
Kami dapat menyediakan platform berbagi tertentu yang memungkinkan Anda terhubung Saldo by Amartha Anda dan/atau transfer saldo akun Saldo by Amartha Anda dengan kenalan Anda sesama pengguna Saldo by Amartha. Ketika Anda menggunakan fitur transfer saldo uang elektronik Saldo by Amartha, baik sebagai pengirim maupun sebagai penerima, Anda setuju bahwa rincian tertentu terkait transfer saldo uang elektronik Saldo by Amartha tersebut dapat ditampilkan di platform berbagi yang dapat diakses oleh pengguna Saldo by Amartha lain tertentu. Lebih lanjut ketika seseorang bermaksud untuk melakukan transfer saldo uang elektronik Saldo by Amartha ke akun Anda, untuk kenyamanan Anda dan pengirim, Kami dapat menyediakan rincian tertentu terkait akun Saldo by Amartha Anda seperti nama akun Saldo by Amartha Anda. Ketentuan yang terperinci secara terpisah yang mengatur lebih lanjut penggunaan fitur platform berbagi dapat diakses di Syarat dan Ketentuan Layanan AmarthaFIN. Ketika Anda menggunakan fitur transfer saldo uang elektronik Saldo by Amartha, baik sebagai pengirim maupun sebagai penerima, Anda setuju untuk terikat pada ketentuan tersebut terkait penggunaan fitur platform berbagi.
Jika Anda meminta pengembalian dana atas transaksi menggunakan saldo uang elektronik Saldo by Amartha, maka ketentuan berikut berlaku : (i) Klaim pengembalian dana tersebut dapat disampaikan langsung kepada pedagang (merchant) yang bersangkutan. Kami akan memproses pengembalian dana ke saldo uang elektronik Saldo by Amartha Anda berdasarkan permintaan dari pedagang (merchant). (ii) Selain itu Anda dapat menyampaikan klaim pengembalian dana kepada Kami jika Anda merasa pedagang (merchant) tidak memenuhi kewajibannya kepada Anda dengan menyampaikan klaim kepada Kami selambat-lambatnya dalam waktu 7 (tujuh) hari kalender sejak tanggal transaksi dengan menyampaikan bukti pendukung yang cukup. Dalam hal demikian Kami akan memproses pengembalian dana ke saldo uang elektronik Saldo by Amartha Anda berdasarkan hasil tinjauan kami atas klaim tersebut.
Akun Saldo by Amartha Anda akan dianggap non aktif (“Akun Non Aktif”) dalam hal tidak terdapat transaksi dalam waktu 360 (tiga ratus enam puluh) hari kalender berturut-turut. Untuk kepentingan ketentuan ini, “transaksi” berarti penyelesaian transaksi atas setiap layanan di Aplikasi dan/atau transaksi debit atau kredit dari akun Saldo by Amartha Anda, sebagaimana diinstruksikan oleh Anda.
Dengan mendaftar dan menggunakan akun Saldo by Amartha serta layanan Saldo by Amartha, dengan ini Anda setuju untuk membebaskan Kami, pihak yang memberi lisensi kepada Kami, afiliasi Kami dan setiap pegawai, direktur, komisaris, karyawan, dan wakil Kami, dari dan terhadap setiap dan seluruh klaim, biaya, kerusakan, kerugian, tanggung jawab dan pengeluaran (termasuk biaya advokat) yang timbul atau sehubungan dengan:
Ketentuan ganti rugi ini akan tetap berlaku walaupun akun Saldo by Amartha Anda ditutup.
Layanan Kami dapat diinterupsi oleh kejadian atau hal tertentu di luar kewenangan dan kontrol Kami (Keadaan Kahar), termasuk bencana alam, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kebijakan pemerintah, dan hal-hal lainnya yang di luar kewenangan dan kontrol Kami. Anda oleh karenanya setuju untuk melepaskan Kami dari setiap klaim, jika Kami tidak dapat memenuhi instruksi Anda melalui akun Saldo by Amartha baik sebagian maupun seluruhnya karena Keadaan Kahar.
Saldo by Amartha, termasuk nama dan logonya, kode, desain, teknologi, model bisnis, dilindungi oleh hak cipta, merek dan hak kekayaan intelektual lainnya yang tersedia berdasarkan hukum Republik Indonesia. Kami (dan pihak yang memperoleh lisensi dari Kami, jika berlaku) memiliki seluruh hak dan kepentingan atas Saldo by Amartha, termasuk seluruh hak kekayaan intelektual yang berhubungan dengannya. Ketentuan ini tidak dan dengan cara apapun tidak akan dianggap sebagai pemberian izin kepada Anda untuk menggunakan setiap hak kekayaan intelektual Kami sebagaimana disebutkan di atas. Anda tidak diperkenankan (i) menyalin, memodifikasi, mengadaptasi, menerjemahkan, membuat karya turunan dari, mendistribusikan, memberikan lisensi, menjual, mengalihkan, menampilkan di muka umum, membuat ulang, mentransmisikan, memindahkan, menyiarkan, menguraikan, atau membongkar bagian manapun dari atau dengan cara lain mengeksploitasi sistem Saldo by Amartha (termasuk fitur-fitur Layanan di dalamnya) yang dilisensikan kepada Anda, kecuali sebagaimana diperbolehkan dalam Ketentuan ini, (ii) memberikan lisensi, mensublisensikan, menjual, menjual kembali, memindahkan, mengalihkan, mendistribusikan atau mengeksploitasi secara komersial atau membuat tersedia kepada pihak ketiga dan / atau perangkat lunak dengan cara; (iii) menciptakan “link” internet atau “frame” atau “mirror” setiap perangkat lunak pada server lain atau perangkat nirkabel atau yang berbasis internet; (iv) merekayasa ulang atau mengakses perangkat lunak Kami untuk (a) membangun produk atau layanan tandingan, (b) membangun produk dengan menggunakan ide, fitur, fungsi atau grafis sejenis, atau (c) menyalin ide, fitur , fungsi atau grafis, (v) meluncurkan program otomatis atau script, termasuk, namun tidak terbatas pada, web spiders, web crawlers, web robots, web ants, web indexers, bots, virus atau worm, atau segala program apapun yang mungkin membuat beberapa permintaan server per detik, atau menciptakan beban berat atau menghambat operasi dan/atau kinerja aplikasi, (vi) menggunakan robot, spider, pencarian situs/aplikasi pengambilan kembali, atau perangkat manual atau otomatis lainnya atau proses untuk mengambil, indeks, “tambang data” (data mine), atau dengan cara apapun memperbanyak atau menghindari struktur navigasi atau presentasi dari aplikasi atau isinya; (vii) menerbitkan, mendistribusikan atau memperbanyak dengan cara apapun materi yang dilindungi hak cipta, merek dagang, atau informasi yang Kami miliki lainnya tanpa memperoleh persetujuan terlebih dahulu dari Kami atau pemilik hak yang melisensikan hak-nya kepada Kami, (viii) menghapus setiap hak cipta, merek dagang atau pemberitahuan hak milik lainnya yang terkandung dalam sistem Saldo by Amartha.
Anda menjamin bahwa penggunaan akun Saldo by Amartha hanya digunakan oleh Anda dan untuk kepentingan Anda sendiri sebagai pemegang akun sesuai dengan Ketentuan ini. Anda tidak boleh mengalihkan hak Anda berdasarkan Ketentuan ini tanpa persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Kami. Jika ada pihak lain yang menggunakan akun Anda dan/atau jika ada pihak lain yang bertindak sebagai penerima manfaat (Beneficial Owner) Akun Anda selain Anda, maka Anda wajib melaporkan kepada Kami. Jika tidak ada pelaporan dari Anda mengenai pihak lain sebagai penerima manfaat atau Beneficial Owner maka Anda memberikan jaminan bahwa Anda adalah satu – satunya penerima manfaat atau Beneficial Owner dari Akun Anda.
Meskipun saldo uang elektronik Saldo by Amartha Anda dapat ditransfer kepada pihak lain, akun Saldo by Amartha Anda tidak dapat dialihkan kepada pihak lain. Kami dapat mengalihkan hak Kami berdasarkan Ketentuan ini kepada pihak ketiga lain manapun berdasarkan kewenangan Kami sepenuhnya.
Jika ketentuan apapun dalam Ketentuan ini dinyatakan ditentukan sebagai ketentuan yang tidak sesuai dengan hukum, tidak sah atau tidak dapat dilaksanakan, secara seluruh ataupun sebagian, berdasarkan peraturan atau prinsip hukum manapun, bahwa ketentuan atau sebagian daripadanya, sejauh hal tersebut tidak sesuai dengan hukum, tidak sah atau tidak dapat dilaksanakan, akan dianggap bukan merupakan bagian dari Ketentuan ini namun demikian legalitas, validitas atau pelaksanaan dari ketentuan lainnya dari Ketentuan ini tidak akan terpengaruh.
Ketentuan ini diatur berdasarkan hukum Republik Indonesia. Setiap dan seluruh perselisihan yang timbul dari penggunaan layanan Kami akan tunduk pada yurisdiksi eksklusif di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Ketentuan ini, sebagian atau seluruhnya, termasuk setiap fitur atau layanan yang ditawarkan dalam akun Saldo by Amartha, dapat dimodifikasi, ditambahkan, atau diubah dari waktu ke waktu berdasarkan kebijakan Kami sendiri dengan pemberitahuan kepada Anda. Pemberitahuan dapat disampaikan dalam bentuk perubahan antarmuka dan/atau pengalaman pengguna. Penggunaan Anda secara berkelanjutan atas Saldo by Amartha setelah modifikasi, variasi dan/atau perubahan atas Ketentuan merupakan persetujuan dan penerimaan Anda atas modifikasi, variasi dan/atau perubahan tersebut. Anda harus dapat berhenti mengakses atau menggunakan Saldo by Amartha dan/atau layanan kami apabila ada tidak setuju dengan modifikasi, variasi dan/atau perubahan tersebut.
Penggunaan Anda atas akun Saldo by Amartha dan/atau layanan Saldo by Amartha menandakan persetujuan Anda untuk tunduk pada (i) Ketentuan ini; (ii) syarat dan ketentuan umum penggunaan Aplikasi; (iii) syarat dan ketentuan khusus yang berlaku untuk masing-masing fitur layanan yang tersedia dalam Aplikasi; (iv) kebijakan privasi Aplikasi; dan (v) setiap ketentuan hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Amartha Village
Jl. TB Simatupang, Kavling 18, Kelurahan
Cilandak Barat, Kec. Cilandak,
Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta,
Kode Pos: 12430
Jam Kerja
Kantor: Senin – Jumat 09.00 – 18.00 WIB
CS : Senin – Minggu: 07.00 – 20.00 WIB